14.29.00 -

Berinternet Aman di Musim Penghujan



Nongkrong di depan komputer, membuka browser dan mencari informasi – informasi menarik di internet adalah makanan sehari – hari manusia di jaman sekarang. Rasanya sulit jika kita harus hidup tanpa internet. Bahkan saat musim penghujan sekalipun.

Musim penghujan identik dengan cuaca buruk, angin kencang, petir, dan guntur yang senantiasa menggelegar setiap saat. Nah pertanyaannya, dengan cuaca seburuk ini apakah kita boleh terkoneksi ke internet? Apakah nanti modem yang digunakan akan rusak?

Baiklah, akan saya ulas pada artikel kali ini.

Pertanyaan 1 : Apakah modem saya akan rusak?

Belum tentu. Pada beberapa kasus, petir yang menyambar hanya akan membuat koneksi internet menjadi 0.0 kbps alias koneksi terputus. Tetapi ada juga beberapa orang yang mengalami kerusakan hebat, tidak hanya pada modemnya saja tetapi hingga ke power supply komputer yang digunakan tiba – tiba hangus. Berhati – hati sajalah.

Pertanyaan 2 : Mengapa saya tidak bisa terkoneksi ke internet saat angin kencang?

Alasannya simple. Sinyal itu menyatu dengan udara, sehingga jika udara bergerak kencang maka sinyal akan ikut bergerak kencang. Jika sinyal bergerak di udara terlalu cepat, maka modem tidak akan bisa menangkap sinyal dengan baik. Alhasil kecepatan internet anda akan menurun drastis bahkan tidak menutup kemungkinan koneksi internet akan langsung putus. Tentunya hal ini tidak akan terjadi untuk para pengguna internet yang masih berbasis kabel telepon.

Pertanyaan 3 : Berarti internet berbasis kabel itu aman ya?

Tidak. Justru malah internet kabel lebih rentan tersambar petir dan berpotensi merusak semua komponen komputer ( termasuk monitor! ). Jadi saya lebih menyarankan anda menggunakan internet yang non kabel saja.

Pertanyaan 4 : Angin tidak terlalu kencang, hujan hanya gerimis, tidak ada guntur ataupun petir, tetapi mengapa koneksi internet saya langsung mati?

Pemutusan koneksi internet itu sengaja dilakukan oleh pihak provider untuk menghindari hal – hal yang tidak diinginkan. Anda tidak perlu khawatir, toh si provider sudah berniat baik ingin melindungi hardware komputer anda :)

Pertanyaan 5 : Jika saya terkoneksi internet, apakah petir akan menyambar rumah saya?

Petir itu adalah sekumpulan elektron negatif yang bergerak menuju elektron yang bermuatan positif. Elektron negatif terdapat pada awan hitam, sedangkan elektron positif terdapat pada bumi. Jadi sebenarnya petir itu menyambar ke arah bumi secara abstrak. Petir tidak mengarah ke lokasi dimana ada komputer yang terkoneksi ke internet.

Pertanyaan 5 : Rumah saya dikelilingi gedung – gedung tinggi, apakah benar itu artinya rumah saya tidak akan tersambar petir meskipun saya terkoneksi ke internet?

Ya, benar. Petir akan menyambar sesuatu yang tinggi terlebih dahulu. Jadi jika rumah anda dikelilingi gedung – gedung yang tinggi maka sangat minim kemungkinan rumah anda tersambar petir meskipun anda sedang terkoneksi ke internet.

Sumber